ZAT dan WUJUDNYA
kalas VII semester 1
Ringkasaan Teori
1. Massa Jenis
kalas VII semester 1
Ringkasaan Teori
1. Massa Jenis
•Massa jenis adalah perbandingan antara massa dengan volume zat itu.
•Lambangnya p dibaca rho
•Rumusnya :
p = m /v dimana,
p = massa jenis ( kg/m³ )
m = massa benda (kg atau gr )
v = volume ( m³ atau cm³)
.
Contoh soal :1Sebuah batu bata memiliki ukuran panjang 24cm lebar 11cm dan tinggi 4 cm . Setelah ditimbang ternyata massa batu bata itu 1584gr . Hitunglah massa jenis batu bata itu.
Nyatakan jawabanmu dalam satuan gr/cm³ dan dalam kg/m³.
jawab :
v = p x l x t = 24cm x 11cm x 4cm
= 1056 cm³
a). p = m/v = 1584 gr / 1056 cm³ = 1,5gr/cm³
b). p = 1,5 gr/cm³ = 1,5gr / 1cm³
= 1,5 x 10ˉ³kg / 1 x 10ˉ⁶m³
= 1,5 x 10³ kg/m³
2. Pasir dalam sebuah ember bermassa 30 kg. Apabila massa jenis pasir 1,5 x 10³ kg/m³, berapakah volume pasir ?
Jawab :
V = m /p = 30 kg : (1,5 x 10³ kg/m³)
= 30/1,5 x 10ˉ³ m³
= 20 x 10 ˉ³m³ = 2 x 10ˉ² m³
MASSA JENIS RELATIF
•Massa jenis relatif adalah perbandingan massa jenis suatu benda dengan massa jenis air.
•Rumusnya : ρrelatif = ρbenda / ρair
•Contoh soal :
Massa jenis relatif alkohol 0,79 . Jika massa jenis air 1 gr/cm³. Berapa massa jenis alkohol ?
Diketahui : ρrelatif alkohol = 0,79
ρair = 1 gr/cm³
•Jawab : ρrelatif = ρbenda / ρair
ρbenda = ρrelatif x 1 gr/cm³
ρbenda = 0,79 x 1 gr/cm³
ρbenda = 0,79 gr/cm³
ρbenda = 790 kg/m³
Massa jenis Campuran
•Rumusnya : ρcampuran = (mA + mB) / (vA + vB ) .
•Contoh soal :
Dua macam zat A dan B akan dicampur , massa zat A 1000 gr dan massa jenis zat A 2,5gr/cm³ . Massa zat B 1800 gram dan massa jenis zat B = 2gr/cm³.
Berapakah massa jenis campurannya ?
•Diketahui : mA = 1000 gr
mB = 1800 gr
ρA = 2,5 gr/cm³
ρB = 2 gr/cm³
Ditanyakan : ρcampuran = .......?
Jawab : ρcampuran = (mA + mB) / (vA + vB)
vA dan vB dicari dulu :
vA = mA/ρA : vA = 1000gr / 2,5 gr/cm³
= 400 cm³
vB = mB/ρB : vB = 1800gr / 2 gr/cm³
vB = 900 cm³
•Jadi ρcampuran = (mA + mB) / (vA + vB )
= (1000 + 800) /( 400 + 900)
= 2,15 gr/cm³
2. WUJUD ZAT
Wujud Zat ada 3 yaitu :
a. ZAT PADAT .
Ciri-ciri zat padat :
* Bentuk dan Volumenya tetap
* Letak molekulnya saling berdekatan.
* Gaya Kohesi (gaya tarik menarik antar partikelnya) kuat.
* Gerak partikelnya hanya bergetar ditempat ( terbatas).
b. ZAT CAIR.
Ciri-cirinya :
* Bentuknya berubah-ubah tetapi volumenya tetap.
* Gaya Kohesi kurang kuat.
* Letak molekulnya agak berjauhan.
* Gerak partikelnya dapat berpiundah tempat, tetapi tidak mudah meninggalkan kelompoknya.
c. GAS.
Ciri-ciri gas :
* Bentuk dan volumenya berubah-ubah
* Letak molekulnya sangat berjauhan.
* Gaya Kohesinya hampir tidak ada.
*Gerak partikel bebas bergerak dan mudah terlepas dari kelompoknya , sehingga terjadi benturan
satu sama lain. Oleh karena itu gas mempunyai tekanan.
PERUBAHAN WUJUD ZAT.
Suatu zat dapat mengalami perubahan wujud karena pengaruh energi , seperti air menjadi gas.
Perubahan Zat dapat dikelompokkan menjadi 2 macam yaitu :
A. Perubahan Fisika
Adalah perubahan yang tidak disertai dengan terbentuknya zat lainnya.
Contohnya : es mencair, air membeku, air menguap , air mendidih, gula larut dalamair, zat yang memuai, dan logam yang berpijar ketika dipanaskan.
B. Perubahan Kimia
Adalah perubahan zat yang disertai dengan terbentuknya zat jenis lain.
Contohnya : Kayu yang dibakar akan menjadi arang dan abu
Ubi kayu menjadi tape
Kedelai menjadi tempe.
GAYA ANTAR PARTIKEL ZAT
Jika kita menulis dikertas maka tinta akan menempel pada kertas.
Mengapa demikian ? Karena adanya gaya tarik yang kuat antar partikel tinta dan dengan partikel kertas.
Ada dua macam gaya tarik menarik antar partikel yaitu : Kohesi dan Adhesi.
Kohesi adalah gaya tarik menarik antar partikel sejenis.
Adhesi adalah gaya tarik menarik antar partikel tidak sejenis ( contohnya tinta dan kertas).
http://inovasi-wwwagustyok.blogspot.com/2011/03/zat-dan-wujudnya.html?showComment=1455781446838#c4011425565751110655'> 17 Februari 2016 pukul 23.44
tHANK YOU ATAS MATERINYA SEMOGA BERMANFAAT.............
http://inovasi-wwwagustyok.blogspot.com/2011/03/zat-dan-wujudnya.html?showComment=1505839550297#c4273575987011783726'> 19 September 2017 pukul 09.45
terimaksih